𝗶𝘄𝗲𝗶𝗹𝗲𝗽𝘂𝗻𝗲𝘄𝘀.𝗰𝗼𝗺
Satuan Samapta (Satsamapta)polres Barito utara bersama Satuan Polisi Air (Satpolair) Polres Barito Utara melaksanakan kegiatan pelayanan dan bantuan kepada masyarakat di kawasan pelabuhan. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman, nyaman, serta membantu kelancaran aktivitas masyarakat menjelang tahun baru.
Dalam kegiatan tersebut, personel Satsamapta dan Satpolair membantu masyarakat yang hendak naik maupun turun dari kapal, mengatur arus penumpang, serta memberikan imbauan keselamatan kepada para pengguna jasa transportasi air. Petugas juga mengingatkan masyarakat agar selalu waspada terhadap barang bawaan serta mematuhi aturan keselamatan saat berada di area pelabuhan.
Selain itu, kehadiran personel kepolisian di pelabuhan bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, memastikan situasi tetap kondusif, serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat. Kegiatan ini mendapat respons positif dari masyarakat yang merasa terbantu dan lebih aman dengan adanya pendampingan dari pihak kepolisian.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di pelabuhan terpantau aman, tertib, dan lancar tanpa adanya kejadian menonjol lainya.
𝗝𝘂𝗹𝗮𝗻𝗱𝗶-𝗶𝘄𝗲𝗶𝗹𝗲𝗽𝘂𝗻𝗲𝘄𝘀.𝗰𝗼𝗺






